Jika kita mendengar kata batik, pasti yang pertama terbesit di pikiran kita adalah kota sentra batik seperti Yogyakarta dan Pekalongan. Tapi siapa sangka di hingar bingar kota Jakarta juga ternyata ada Kampung Batik dengan berbagai motif unik.

Kampung Batik Betawi terogong berlokasi di Cilandak, Jakarta. Tepatnya di Jl.Terogong III, Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan. Di lokasi kampung batik ini, kamu bisa melakukan berbagai aktifitas yang bisa kamu lakukan seperti di kampung-kampung batik lainnya. Antara lain berbelanja batik, mempelajari lebih dalam tentang batik, melihat proses pembuatan batik, bahkan kamu juga bisa mencoba sendiri bagaimana membuat batik betawi.

Batik Betawi
Batik Betawi Terogong (Cr : Google)

Kampung Batik ini sudah berumur hampir 1 tahun. Kampung ini didirkan bertujuan untuk melestarikan Batik Betawi yang mulai dilupakan. Pemda DKI bekerjasama dengan LKB (Lembaga Kebudayaan Betawi) pada tahun lalu tepatnya pada September 2012 mendirikan Kampung Batik Betawi Terogong ini.

Sebenarnya batik betawi ini sudah berumur puluhan tahun. Batik betawi sudah ada sejak tahun 1960-an. Tapi di tahun 1970an, pamor batik betawi ini mulai redup dan mulai dilupakan oleh masyarakat. Karena itu, pemerintah daerah setempat berusaha untuk melestarikannya kembali

Motif Batik Betawi

Batik betawi ini tidak kalah menarik dengan batik lain. Motifnya juga memiliki ciri khas tersendiri. Ada motif ondel-ondel, tanjidor, monas, patung pancoran, tugu selamat datang, masjid krukut, hingga motif gedung DPR pun ada. Bagus bukan?

Selain motif-motif bangunan, batik betawi juga punya motif lain seperti motif pohon mengkudu yang sudah langka di betawi. Motif-motif ini memang digunakan agar masyarakat lebih mengenal tentang kebudayaan betawi.

Batik Betawi Terogong ini juga ada yang jenis batik tulis dan cap. Bahanya juga beraneka ragam, mulai dari bagus katun primis, kaatun prima, dan juga sutra.

Batik Betawi
Pekerja Batik Betawi Terogong (Cr : Google)
Batik Betawi
Proses Pembuatan Batik Terogong (Cr : Google)

Harga Batik Betawi

Harga batik betawi ini mulai dari 120ribu, tergantung bahan dan motifnya juga. Bahkan untuk batik sutra ada yang harganya diatas 1juta perkainnnya. Cukup mahal memang, tapi ini lah salah satu bukti penghargaan kita terhadap hasil kebudayaan Indonesia.

Tips Berkunjung Ke Kampung Batik Betawi

untuk kamu yang mau mengunjungi kampung Batik Betawi Terogong ini. Sebaiknya kamu datang di akhir pekan atau pada hari sabtu dan minggu. Selain itu waktu liburan, pada akhir pekan seperti itu juga biasanya di kampugn Batik ini banyak pengrajin batik yang sedang mencanting. Sehingga kamu bisa sambil melihat para pengrajin batik mencanting batik betawi di tempat tersebut.

Dan jangan lupa juga untuk menyiapkan uang berbelanja kain batik betawi. masa berkunjung ke kampung batik tapi tidak pakai batik, malu dong dengan bangsa sendiri! 😀